Tips Buat Kamu yang Mau Kerja di Luar Negeri

Pengen bisa berkarir di luar negeri, Yuk persiapkan diri kamu dengan simak tips berikut ini

Kerja Di Luar Negeri Dambaan Semua Orang

Tips Buat Kamu yang Mau Kerja di Luar Negeri – Bekerja di luar menjadi kesempatan kebanyakan orang karena bisa semakin memperkaya pengalaman dan kantong tabungan kamu. Lahan pekerjaan di negeri orang memang tidak dibatasi, tapi kamu juga harus pintar mencari celahnya agar kerja di luar negeri tidak menyesal.

Tips Buat Kamu yang Mau Kerja di Luar Negeri

Tidak sedikit orang yang terburu-buru memilih berkarir di negeri orang. Alhasil terlalu buru-buru, bukannya sukses, justru mengalami kesusahan sendiri di sana. Karena itu, agar kamu tidak ikut mengalaminya, berikut tips pintar buat kamu yang mau bebas kendala di negeri orang saat melamar kerja.

Kenali Negara Tujuan

Sebelum kamu melamar kerja di negeri orang, pastikan kamu sudah benar-benar mengenali negara tujuanmu. Kalau kamu bekerja di luar negeri, tentu kamu akan selalu berkomunikasi dan tinggal dengan orang setempat yang punya latar belakang serta bahasa yang berbeda. Karena itu, setidaknya kamu harus tahu dulu bagaimana budaya dan bahasa negara tujuan kamu bekerja.

Mempelajari bahasa dan budayanya akan menghindari kamu dari culture shock. Kamu bisa mencari tahu negara tujuanmu di website-website. Mulailah riset dari kota tempat kamu mau melamar pekerjaan, seperti bagaimana transportasi di sana, toko terdekat, sampai musim dan cuacanya seperti apa.

Persiapan Wawancara

Biasanya kalau kamu sudah melamar pekerjaan pada perusahaan luar negeri, mereka tidak langsung memintamu bertemu secara tatap muka langsung. Cara wawancara pertama mereka melalui komunikasi online seperti Skype. Karena itu, kamu harus mencari tahu dulu bagaimana cara wawancara perusahaan yang mereka lakukan.

Kalau memang menggunakan komunikasi online, pastikan kamu punya jaringan internet yang lancar dan siapkan waktu kamu di malam hari karena biasanya mereka akan melakukan wawancaranya pada malam hari yang artinya ada perbedaan waktu.

Gunakan pakaian yang rapi dan jangan lupa siapkan latar belakangnya yang rapi agar kamu terlihat profesional. Usahakan jangan berada di lingkungan yang berisik karena akan mengganggu waktu kamu wawancara online.

Cek Legalitas Jasa Penyalur Kerja

Sebenarnya Indonesia punya jasa penyalur kerja. Jasa itu yang nantinya akan menjadi perantara kamu dengan pihak perusahaan di negara tujuan agar kamu bisa kerja di luar negeri. Tapi, kamu harus hati-hati saat mau memakai jasa mereka.

Sekarang ini sudah tidak jarang lagi penipuan yang membuat pelamar kerjanya gagal bekerja di luar negeri. Bukannya mendapat untung, mereka justru harus membayar kerugiannya. Maka itulah, kamu harus cek legalitasnya dan pastikan mereka sudah terbukti menyalurkan pelamar kerja di luar negeri. Kalau kamu masih ragu, tidak ada salahnya kamu tanya langsung dengan teman atau kerabat keluarga yang sudah pernah memakai jasa penyalur kerja.

Siapkan Dokumen dan Segala Keperluan Bekerja di Luar Negeri

Hal yang tidak boleh kamu ketinggalan buat kerja di luar negeri yaitu dokumen dan segala keperluannya. Karena kamu datang ke negeri orang buat bekerja, jangan sampai kamu ketinggalan mengurus dokumen-dokumen wajibnya. Entah itu visa kerja sampai paspor harus kamu urus lebih dulu agar di negara tujuanmu tidak kena masalah.

Memiliki dokumen wajib di negeri orang juga akan memberikan kamu beberapa keuntungan. Mulai dari pendaftaran kerja, perlindungan di jalur hukum, perlindungan kesehatan, dan pengurusan tempat tinggal. Kalau kamu tidak memiliki dokumennya, kamu sebagai pelamar kerja tidak akan aman selama di negeri orang. Bisa-bisa kamu dideportasi secara paksa atau harus menempuh jalur hukum yang berlaku.

Kerja di luar negeri memang menyenangkan. Punya pengalaman baru di negeri orang bisa menambah wawasan kita terhadap dunia luar. Tapi, pastikan kamu sudah mengikuti tips di atas agar kamu tidak mendapat masalah atau kendala di negara setempat kamu mau melamar kerja.

Temukan peluang untuk bisa bekerja di Luar Negeri dengan informasi dari JakartaKerja

Bagikan
Follow JakartaKerja Ikuti Kami